Diet Penyakit Ginjal Kronik Dengan Hemodialisa

By January 07, 2018 ,




Pengertian

Penyakit ginjal kronik adalah penurunan progresif fungsi ginjal dalam beberapa bulan atau tahun dimana terjadi penurunan glomerular filtration rate kurang dari 60 mL/min/1.73 m2 selama minimal 3 bulan. Hemodialisa adalah terapi pengganti fungsi ginjal yang menggunakan alat khusus dengan tujuan mengeluarkan toksik uremik dan mengatur cairan elektrolit tubuh. 



Tujuan Diet

Mempertahankan dan memperbaiki status gizi agar pasien dapat melakukan aktivitas normal

Mengatur keseimbangan cairan dan elektrolit

Menjaga agar akumulasi produk sisa metabolism tidak berlebihan


Syarat Diet

Energy cukup : 35 kkal/kgBBI/hari

Protein tinggi dimana 50% bersumber dari protein dengan nilai biologis tinggi, yaitu 1-1.2 gr/kgBBI/hari.

Lemak cukup, yaitu 20-30% dari kebutuhan energy

Karbohidrat cukup, yaitu sisa dari kebutuhan protein dan lemak

Natrium dibatasi jika terdapat hipertensi, odema, atau ascites, yaitu 1-2 g/hari

Kalium dibatasi jika terjadi hyperkalemia, yaitu 40 mg/kgBBI

Kalsium tinggi, yaitu 1000 mg/hari

Fosfor dibatasi <17 mg/kgBB/hari

Cairan = jumlah urin yang keluar (24 jam) + 500 ml


Bahan Makanan yang dianjurkan dan dibatasi

Bahan makanan yang dianjurkan

Sumber karbohidrat : Nasi, roti putih, mie, makaroni, spaghetti, sagu, lontong, bihun, jagung 
Sumber protein hewani  :Telur, ayam tanpa kulit, daging tanpa lemak, ikan segar kecuali tongkol, susu (khusus untuk penyakit gagal ginjal kronik dengan dialisis)
Sayur-sayuran : Ketimun, terung, tauge, buncis, kangkung, kacang panjang, kol, kembang kol, selada, wortel, jamur
Buah-buahan : Nanas, papaya, jambu biji, sawo, pear, strawberry, apel, anggur, jeruk manis
Lain-lain : Makanan yang dibuat dari tepung-tepungan, gula, madu, sirup, jam, permen, dll
Bahan makanan yang dibatasi

Sumber karbohidrat : Singkong, kentang, ubi kuning, havermut, roti susu, tepung tapioca
Sumber protein hewani : Ikan sardine, ikan tongkol
Sumber protein nabati : Kacang kedele, kacang hijau, kacang merah, kacang tanah 
Sayur-sayuran : Peterseli, kapri, kailan, daun singkong, paprika, bayam, daun pepaya, jantung pisang, kelapa, kembang kol, seledri batang, tomat
Buah-buahan : Alpokat, pisang, belimbing, durian, nangka
Lain-lain : Susu bubuk, susu skim, susu coklat, coklat, saus, the, garam berkalium 

Contoh Menu Sehari

Menu dibuat untuk pasien penyakit ginjal kronik dengan hemodialis dengan BB 55 kg.
Nilai Gizi
Energi : 1900 kkal
Protein : 66 gr
Lemak : 42.2 gr
Karbohidrat : 314 gr

Makan Pagi : Nasi Putih + Telur Bali + Tumis Kangkung Taoge + Buah Apel
Nasi putih : 150 gr
Telur : 60 gr
Taoge : 15 gr
Kangkung : 30 gr
Minyak : 7 gr
Apel : 50 gr

Snack Pagi : Puding Labu
Agar-agar : 3 gr
Labu kuning : 70 gr
Gula pasir : 20 gr
Tepung susu : 25 gr

Makan Siang : Nasi putih + Daging sapi teriyaki + Cah sayur + Buah Pepaya
Nasi putih : 200 gr
Daging sapi : 50 gr
Taoge : 45 gr
Kubis : 15 gr
Wortel : 15
Minyak : 7 gr
Pepaya : 100 gr

Snack Sore : 
Puding Roti Tawar
Roti tawar : 20 gr
Susu skim : 25 gr
Gula pasir : 20 gr
Telur ayam : 20 gr
Kismis : 5 gr

Makan Malam : Nasi putih + Bandeng bakar + Capjay Goreng + Buah Pear
Nasi putih : 200 gr
Bandeng : 50 gr
Jagung muda : 30 gr
Wortel : 30 gr
Bunga kol : 15 gr
Sawi hijau : 30 gr
Minyak : 10 gr
Pear : 100 gr

You Might Also Like

2 komentar

  1. wow, terimakasih daftar makanan untuk diet penyakit ginjalnya, membantu sekali

    ReplyDelete
  2. terima kasih sudah sharing hal yang bermanfaat, teman saya bilang Biospray Gagal Ginjal bagus katanya, apakah benar?

    ReplyDelete

Fitria Nurrahmawati. Powered by Blogger.